This site uses cookies from Google to deliver its services, to personalize ads and to analyze traffic. Information about your use of this site is shared with Google. By using this site, you agree to its use of cookies. Learn More

Perlengkapan Bayi Umur 3 Bulan

Cari perlengkapan bayi umur 3 bulan? Menurut anda apa saja yang perlu dibeli untuk anak 3 bulan? mari kita kaji bersama, tentang kebutuhan dan perilaku anak di usia 3 bulan. Pada usia ini anak sudah mulai belajar menegakkan kepala, sudah tidak memakai bedong lagi, dan makanannya hanya susu saja. Berdasarkan perilaku tersebut berarti penambahan perlengkapan tidak banyak. Adapun yang perlu dimiliki pada usia ini:

  1. Baju kaos lentur, karena bayi sudah tidak mengenakan bedong lagi sebaiknya jangan beri baju kemeja lagi karena jika menggunakan baju kemeja, mereka cenderung mudah masuk angin. Baju kaos karet ini biasanya dijual lusinan, harga per lusin Rp. 100.000. Untuk celana, jika anda tinggal di daerah panas maka siapkan dua jenis celana yakni celana trening panjang dan juga celana pendek. Disiang hari yang panas kenakan celana pendek dan di malam hari selalu kenakan celana panjang.
  2. Perlengkapan makan belum diperlukan pada umur 3 bulan ini, namun jika anda seorang wanita karir atau seorang pegawai / karyawan, maka sebaiknya beli botol penyimpanan susu ASI, biasanya dijual bersama alat pompa asi. Alat bantu pemompa asi ini bisa tidak dibeli, karena ASI lebih mudah dipompa diperas dengan tangan daripada menggunakan alat bantu. Harga produk penyimpan ASI ini satu set Rp. 750.000 (botol asi, dot, alat pemanas, pensteril botol, tas asi, alat pompa dan ada beberapa produk lainnya dalam satu set)
  3. Pada umur 3 bulan bayi suah dapat dimandikan dengan cara berendam. Agar mereka bisa berendam dengan nyaman belilah pelampung, produk ini sangat membantu agar bayi senang di dalam air dan bergerak aktif, 1 buah pelampung mandi Rp. 35.000 (harga di daerah saya)
  4. Penghisap ingus, ini diperlukan ketika anak terserang flu, mereka tidak bisa mengeluarkan ingus sendiri, untuk itu diperlukan alat penghisap ingus.
  5. Pada umur 3 bulan sudah mulai aktif mendengarkan bunyi-bunyian, jadi beli mainan yang bisa bergerak kiri-kanan dan mengeluarkan bunyi. Contohnya bola, boneka gantung dan lain-lain.
  6. Aktifitas bayi 3 bulan masih kebanyakan untuk tidur, jadi perlengkapan tidur sebaiknya dilengkapi, seperti; kelambu, selimut, bantal dan lainnya.
Itulah beberapa perlengkapan bayi yang perlu dibeli saat usia 3 bulan. tulisan ini berdasarkan pengalaman dan semoga bermanfaat bagi kita semua.
sumber/referensi lain: http://bayi-perawatan.blogspot.com | http://wikipedia.org "Kirimkan artikel kamu melalui email, artikel bebas sopan. Back Link Welcome."

0 Response to "Perlengkapan Bayi Umur 3 Bulan "

Post a Comment

Contact

Name

Email *

Message *